cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota pontianak,
Kalimantan barat
INDONESIA
Jurnal Edukasi dan Penelitian Informatika (JEPIN)
ISSN : 24600741     EISSN : 25489364     DOI : -
Core Subject : Science, Education,
Jurnal Edukasi dan Penelitian Informatika (JEPIN) merupakan peer reviewed journal di bidang informatika. Jurnal ini diterbitkan 3 bulan dalam setahun (April, Agustus, dan Desember) oleh Program Studi Informatika, Fakultas Teknik, Universitas Tanjungpura, Indonesia.
Arjuna Subject : -
Articles 19 Documents
Search results for , issue "Vol 4, No 2 (2018): Volume 4 No 2" : 19 Documents clear
Aplikasi Web Try Out Uji Kompetensi Kebidanan Berbasis Intranet (Studi Kasus: AKBID Aisyah Pontianak) Maulana, Muhammad Sony; Khairuzzaman, Muhammad Qadafi; Nasihin, Muhamad
JEPIN (Jurnal Edukasi dan Penelitian Informatika) Vol 4, No 2 (2018): Volume 4 No 2
Publisher : Program Studi Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (861.652 KB) | DOI: 10.26418/jp.v4i2.26036

Abstract

Uji Kompetensi (UKOM) merupakan tahapan akhir bagi seorang tenaga kebidanan yang telah lulus dari D3 untuk mendapatkan kualifikasi sebagai bidan yang kompeten. Mahasiswa yang pintar belum tentu lulus secara otomatis, jika mereka tidak memiliki kesiapan mental dan waktu belajar latihan soal-soal UKOM yang cukup. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sebuah aplikasi web yang dapat mendukung latihan try out uji kompetensi kebidanan yang dijalankan secara intranet. Aplikasi web ini dikembangkan dengan beberapa fitur diantaranya mengelola data soal, data mahasiswa, data modul dan data ujian yang dapat meningkatkan persiapan dan proses latihan persiapan tenaga kebidanan dalam menghadapi UKOM. Adapun tahapan-tahapan metode pengembangan aplikasi web ini berbasis RUP (Rational Unified Process) merupakan pendekatan pengembangan perangkat lunak yang dilakukan berulang-ulang. Hasil yang didapat dari pengembangan dan pengujian aplikasi web ini bahwa aplikasi dapat berjalan secara client-server dalam jaringan intranet. Untuk manajemen pengelolaan aplikasi try out berbasis web ini sudah sesuai dengan kebutuhan pengguna, seperti mengelola soal, mengelola waktu ujian dan juga mengelola pengguna maupun peserta. Sedangkan untuk proses pelaksanaan ujian penampilan soal dan jawaban dapat dilakukan secara random sehingga mencegah peserta ujian untuk tidak saling mencontek, selain itu setiap sesi ujian telah dibatasi dengan waktu yang ditentukan oleh operator.
Perbandingan Akurasi Regresi Logistik dengan Regresi Multinomial untuk Prediksi Kategori IP Mahasiswa Jalur Prestasi Santosa, Raden Gunawan; Chrismanto, Antonius Rachmat
JEPIN (Jurnal Edukasi dan Penelitian Informatika) Vol 4, No 2 (2018): Volume 4 No 2
Publisher : Program Studi Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (638.205 KB) | DOI: 10.26418/jp.v4i2.27302

Abstract

Penelitian ini membandingkan akurasi prediksi antara model regresi logistik dengan model regresi multinomial terhadap kategori Indeks Prestasi semester pertama (IPS1) mahasiswa jalur prestasi di Fakultas Teknologi Informasi (FTI) UKDW untuk mengetahui akurasi yang terbaik. Pada kedua model tersebut yang digunakan sebagai  variabel dependen adalah indeks prestasi semester pertama (IPS1) dan sebagai variabel independen yang digunakan  adalah lokasi, kategori, dan status SMA  serta  level  kemampuan bahasa Inggris. Dataset untuk membuat model regresi logistik maupun regresi multinomial  digunakan data mahasiswa FTI angkatan 2008 sampai dengan angkatan 2015 secara kumulatif, sedangkan data ujinya menggunakan data IPS1 mahasiswa angkatan 2016.  Akurasi kedua model diukur  dengan  menggunakan tabel Crosstab. Tabel Crosstab menunjukkan nilai akurasi antara kategori data hasil prediksi dengan kategori data IPS1 mahasiswa FTI angkatan 2016 yang sebenarnya. Rata-rata akurasi prediksi kategori IPS1 Mahasiswa Angkatan  2016 melalui Jalur Prestasi dengan  dengan model regresi logistik adalah 67,80125%, sedangkan rata-rata akurasi hasil prediksi dengan model regresi Multinomial adalah 67,175 %.  Selisih akurasi dari kedua metode tersebut ternyata tidak jauh berbeda.
Identifikasi Jenis Rambak Olahan Berbasis Analisis Citra dan Jaringan Saraf Tiruan Sucipto, Sucipto; Zahrok, Isna Arofatuz; Hendrawan, Yusuf
JEPIN (Jurnal Edukasi dan Penelitian Informatika) Vol 4, No 2 (2018): Volume 4 No 2
Publisher : Program Studi Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1047.855 KB) | DOI: 10.26418/jp.v4i2.27135

Abstract

Rambak merupakan produk turunan hewani dari kulit sapi, kerbau dan babi. Kemiripan fisik ketiganya berpotensi dipalsukan. Metode Fourier transformed infrared spectroscopy (FTIR) pernah digunakan untuk pembedaan rambak kerbau dan babi, namun harga alat dan penunjangnya mahal. Karena itu perlu teknik identifikasi yang lebih efisien dan murah. Salah satunya analisis citra yang terdiri dari 3 elemen utama yaitu sumber cahaya, kamera, dan image analisys software data system sehingga dapat mengganti metode yang mahal, rumit, dan lama. Tujuan penelitian ini mengidentifikasi jenis rambak olahan mengggunakan fitur warna dan tekstur citra serta mengetahui hasil klasifikasinya menggunakan Jaringan saraf tiruan (JST) backpropagation. Hasil penelitian menunjukkan fitur warna rambak kerbau memiliki nilai tertinggi dibanding rambak sapi dan babi pada Red, Green, Blue (RGB), serta Saturation, Intensity, sementara nilai Hue-nya terendah. Fitur tekstur menunjukkan contrast, entropy, dan homogeneity rambak sapi memiliki nilai terendah. Correlation rambak babi memiliki nilai terendah, dan energy rambak kerbau memiliki nilai terendah. Topologi terbaik JST untuk klasifikasi jenis rambak yaitu 11-10-10-1. Mean square error (MSE) terbaik yaitu 0,2362 dengan R 0,8317 dan akurasi 76,4228%. Studi ini menunjukkan analisis citra dan JST berpotensi untuk membedakan rambak babi dibanding jenis rambak hewan lain
Peramalan Saham Berdasarkan Data Masa Lalu dengan Pendekatan Fuzzy Time Series Sukamto, Anggi Srimurdianti; Setiawan, Wawan
JEPIN (Jurnal Edukasi dan Penelitian Informatika) Vol 4, No 2 (2018): Volume 4 No 2
Publisher : Program Studi Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (546.874 KB) | DOI: 10.26418/jp.v4i2.29469

Abstract

Saham merupakan hak yang dimiliki orang (pemegang saham) terhadap perusahaan berkat penyerahan bagian modal sehingga dianggap berbagi dalam pemilikan dan pengawasan. Saham yang dapat diperjualbelikan terdaftar dalam bursa efek Indonesia dimana keberadaannya diawasi sesuai dengan aturan yang berlaku. Kegiatan jual beli saham menyebabkan harga saham berfluktuasi. Pergerakan harga tersebut menghasilkan resiko. Resiko dalam berinvestasi saham dapat diminimalisir dengan dua cara, yaitu menilai keuangan perusahaan (fundamental) maupun melihat psikologi pasar yang terganbar dalam sisi teknikal. Sisi teknikal memanfaatkan data-data masa lalu untuk memprediksi pergerakan harga di masa depan. Hal ini didasarkan pada pergerakan harga saham yang memiliki suatu pola sehingga dari pola tersebut dapat diprediksi pergerakannya. Kondisi ini memungkinkan untuk dilakukannya analisis pergerakan harga saham. Salah satu pendakatan yang dapat dilakukan adalah dengan fuzzy time series. Data harga penutupan saham dapat dikategorikan sebagai bentuk time series. Untuk melakukan peramalan maka dibutuhkan data yang diperoleh dari  situs resmi IDX dalam kurun waktu 1 tahun dimulai dari tanggal 3 Januari 2017 hingga 29 Desember 2017. Data tersebut kemudian diolah dengan menggunakan Fuzzy Time Series yang menghasilkan data berupa hasil peramalan saham. Data  diuji dengan pengujian MAPE dan memiliki kesalahan sebesar 0,57 . Nilai MAPE yang cukup kecil ini menjadi acuan bahwa metode peramalan ini dapat dikembangkan kedalam  bentuk aplikasi.
Pemetaan Kebutuhan Guru di Kecamatan Sungai Kakap Kabupaten Kubu Raya Berbasis Sistem Informasi Geografis (SIG) Permana, Ryan; Lesmana, Chandra
JEPIN (Jurnal Edukasi dan Penelitian Informatika) Vol 4, No 2 (2018): Volume 4 No 2
Publisher : Program Studi Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (398.223 KB) | DOI: 10.26418/jp.v4i2.27272

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1)menganalisis kebutuhan guru dijenjang SDN di Kecamatan Sungai Kakap Kabupaten Kubu Raya; dan (2)merancang  pemetaan kebutuhan guru di Kecamatan Sungai Kakap Kabupaten Kubu Raya menggunakan Sistem Informasi Geografis (SIG).  Metode dalam penelitian ini menggunakan analisis deskriptif. Analisis deskriptif dilakukan dengan cara mengumpulkan dan menyusun data yang diperoleh melalui observasi dan wawancara. Pengumpulan dan penyusunan data melalui observasi dan wawancara ini dilakukan dengan menggunakan teknik triangulasi. Dalam penelitian ini, triangulasi digunakan untuk mendapatkan keakuratan data menggunakan berbagai cara, prosedur, dan metode agar data yang diperoleh dapat dipercaya kebenarannya. Beberapa macam triangulasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah: data triangulation dan situational triangulation. Hasil penelitian ini: (1)menunjukkan bahwa terdapat 1 sekolah yang membutuhkan 28 tenaga guru, diantaranya 1 kepala sekolah, 19 guru kelas, 3 guru penjaskes, 3 guru agama islam, 1 guru agama khatolik, dan 1 penjaga sekolah; dan (2)informasi pemetaan kebutuhan guru menggunakan aplikasi Arc View. Dalam aplikasi tersebut terdapat beberapa koordinat SDN yang memiliki informasi kebutuhuan, kekurangan, serta kelebihan guru dari seluruh SDN di Sungai Kakap Kabupaten Kubu Raya.
Pemodelan Hasil Elisitasi Kebutuhan Sistem Penjualan Online Menggunakan Metode Knowledge Acquisition in Automated Specification Adikara, Fransiskus; Gunawan, Hendry; Sandfreni, Sandfreni
JEPIN (Jurnal Edukasi dan Penelitian Informatika) Vol 4, No 2 (2018): Volume 4 No 2
Publisher : Program Studi Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (393.345 KB) | DOI: 10.26418/jp.v4i2.28016

Abstract

Penjualan online adalah sebuah fungsi dari sistem e-commerce yang saat ini sedang sangat berkembang seturut kemajuan teknologi informasi dan komunikasi. Penggunaan internet dan telepon pintar dalam setiap aspek kehidupan juga semakin mempermudah aktivitas penjualan online. Pengusaha dalam memasarkan dan menjual produk-produknya harus sudah mulai menggunakan teknologi, terutama memanfaatkan sistem penjualan online. Saat ini bagi para pengusaha yang baru ingin mempunyai sistem penjualan online perlu memahami bagiamana proses elisitasi kebutuhan sistem yang ingin dikembangkannya itu. Banyak metode elisitasi kebutuhan sebagai bagian dari proses rekayasa kebutuhan yang tersedia saat ini. Salah satu yang sedang sering digunakan adalah metode rekayasa kebutuhan yang beorientasi pada tujuan. Metode Knowledge Acquisition in autOmated Specification (KAOS) adalah sebuah metode rekayasa kebutuhan yang berorientasi pada tujuan, yang paling pertama dikembangkan dan paling sering digunakan dalam proses rekasaya kebutuhan.   Pada penelitian ini didemonstrasikan kegiatan elisitasi kebutuhan untuk sistem penjualan online dengan metode KAOS lalu hasilnya dituangkan dalam model Goal Tree Model (GTM). Dengan memanfaatkan metode KAOS, kebutuhan sistem penjualan online dapat diperoleh dan digunakan oleh pengusaha dan pihak pengembang sistem dalam proses elisitasi kebutuhan. Hasil dari elisitasi kebutuhan ini dapat digunakan selanjutnya dalam proses rekayasa perangkat lunak sampai menghasilkan sebuah sistem penjualan online yang berkualitas dan sesuai kebutuhan pengusaha dalam memasarkan produk-produknya.
Sistem Kelas Virtual dan Pengelolaan Pembelajaran Berbasis 3-Dimensional Virtual World Rizal, Adhi; Adam, Riza Ibnu; Susilawati, Susilawati
JEPIN (Jurnal Edukasi dan Penelitian Informatika) Vol 4, No 2 (2018): Volume 4 No 2
Publisher : Program Studi Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (832.175 KB) | DOI: 10.26418/jp.v4i2.27449

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan menerapkan sistem kelas virtual berbasis dunia virtual 3 dimensi (3D). Kelas virtual dikembangkan berdasarkan framework pengembangan aplikasi ADDIE dengan meintegrasikan LMS Moodle, singularity viewer, SLOODLE, dan multi-user 3D application server OpenSimulator. Objek-objek yang ada pada kelas di dunia nyata direpresentasikan oleh objek 3D. Peserta didik dapat berinteraksi dengan objek-objek yang ada dalam kelas virtual untuk melaksanakan kegiatan pembelajaran. Pengujian kelas virtual dilakukan dengan cara menerapkannya untuk digunakan secara langsung oleh peserta didik dalam kegiatan pembelajaran. Pengujian dilakukan berdasarkan dua kriteria, yaitu evaluasi hasil belajar peserta didik dan uji penerimaan pengguna menggunakan Technology Acceptance Model (TAM). Hasil evaluasi hasil belajar menunjukan bahwa penggunaan kelas virtual tidak berpengaruh terhadap hasil belajar. Walaupun demikian, hasil uji penerimaan pengguna menunjukan bahwa kelas virtual dapat memberikan kepuasan dan dapat diterima untuk digunakan oleh peserta didik dalam proses pembelajaran.
Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Direktur Politeknik Negeri Cilacap Vikasari, Cahya
JEPIN (Jurnal Edukasi dan Penelitian Informatika) Vol 4, No 2 (2018): Volume 4 No 2
Publisher : Program Studi Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (394.107 KB) | DOI: 10.26418/jp.v4i2.29304

Abstract

Pemilihan pemimpin perusahaan harus dilakukan dengan sangat selektif sehingga dapat memperoleh seorang pemimpin atau direktur yang dapat memimpin dengan baik institusi tersebut dan dapat memberikan kebijakan strategis. Proses yang ada dalam pemilihan direktur di Politeknik Negeri Cilacap yaitu anggota senat akan memberikan suara untuk memilih direktur sesuai dengan pengamatan anggota senat. Masing-masing anggota senat akan memilih calon direktur yang dianggap layak untuk menjadi direktur tanpa memperhitungkan kriteri masing-masing calon direktur dan bisa terjadi anggota senat akan menilai dari satu kriteria tanpa memperhitungkan kriteria yang lain. Penilaian terhadap semua kriteria perlu dilakukan agar memperoleh direktur yang terbaik untuk institusi. Proses seleksi akan dilakukan dengan menggunakan metode Analytical Hierarchy Process (AHP). Hasil dari penelitian ini yaitu aplikasi pendukung keputusan yang mampu  memberikan hasil skor yang diperoleh masing-masing calon sehingga dapat memberikan rekomendasi bagi senat untuk memberikan hak suaranya serta metode AHP.
Penggunaan Pivot Language pada Mesin Penerjemah Statistik Bahasa Inggris ke Bahasa Melayu Sambas Ningtyas, Della Widya; Sujaini, Herry; Safriadi, Novi
JEPIN (Jurnal Edukasi dan Penelitian Informatika) Vol 4, No 2 (2018): Volume 4 No 2
Publisher : Program Studi Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (319.488 KB) | DOI: 10.26418/jp.v4i2.27414

Abstract

Perbedaan kemampuan berbahasa dalam masyarakat dapat menjadi penghalang pertukaran informasi, salah satu cara untuk menanggulanginya adalah dengan memanfaatkan teknologi mesin penerjemah. Saat ini masih sulit menemukan korpus paralel bahasa Inggris – bahasa daerah, sehingga digunakan bahasa Indonesia sebagai bahasa perantara (pivot language) untuk mempermudah dalam pembuatan korpus paralel bahasa Inggris – bahasa daerah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pivot language terhadap nilai akurasi mesin penerjemah statistik bahasa Inggris ke bahasa Melayu Sambas. Penelitian menggunakan korpus paralel sebanyak 3000 baris kalimat. Pengujian dilakukan dengan dua cara yaitu pengujian secara otomatis menggunakan BLEU (Bilingual Evaluation Understudy). Pengujian dilakukan dengan membandingkan nilai akurasi terjemahan dari mesin penerjemah Bahasa Inggris – Melayu Sambas dan mesin penerjemah Bahasa Inggris – Melayu Sambas dengan Bahasa Indonesia sebagai pivot language. Dari hasil pengujian yang telah dilakukan, penggunaan pivot language pada mesin penerjemah statistik Bahasa Inggris - Bahasa Melayu Sambas dapat mempengaruhi akurasi terjemahan, terlihat terjadi peningkatan nilai akurasi sebesar 5,015% dari nilai pengujian semula yang didapatkan dari mesin penerjemah tanpa pivot dengan metode BLEU. Berdasarkan data tersebut penggunaan pivot language pada mesin penerjemah statistik bahasa Inggris – bahasa Melayu Sambas dapat meningkatkan nilai akurasi terjemahan.
Sistem Peringatan Dini Bahaya Kebakaran pada Lahan Gambut Rahman, Syaifur; Razikin, Abang
JEPIN (Jurnal Edukasi dan Penelitian Informatika) Vol 4, No 2 (2018): Volume 4 No 2
Publisher : Program Studi Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (723.877 KB) | DOI: 10.26418/jp.v4i2.28074

Abstract

Pemanfaatan lahan gambut bagi kehidupan manusia telah memunculkan  berbagai persoalan seperti terjadinya subsiden (penurunan permukaan tanah), banjir pada musim hujan, kekeringan pada musim kemarau, dan yang lebih bahaya terjadinya kebakaran lahan gambut. Kebakaran lahan gambut dapat terjadi diawali  meningkatnya Tinggi Muka Air (TMA) yang menyebabkan rendahnya kandungan air pada lahan gambut. Penelitian ini merancang suatu sistem peringatan dini adanya potensi kebakaran pada lahan gambut. metode dilakukan dengan cara mengukur TMA  serta besaran fisik lainnya seperti kelembapan tanah dan suhu udara. Pengukuran tinggi air menggunakan sensor ultrasonik yang dapat merespon setiap perubahan TMA. Data dan informasi dari sensor diolah dengan menggunakan hardware dan software agar dapat dikonversi dalam bentuk angka dan disimpan dalam memori eksternal secara periodik.  Sistem informasi peringatan dini akan memberikan infomasi adanya potensi kebakaran jika hasil pengukuran sensor terhadap TMA lebih dari 40 cm.  Informasi peringatan dini berupa tulisan “POTENSI BAHAYA KEBAKARAN” yang dikirimkan dengan menggunakan short message system (SMS) melalui handphone.  Berdasarkan pengujian di Laboratorium Elektroteknika Dasar terhadap hardware dan software bahwa sistem peringatan dini bahaya kebakaran dapat mengukur dan merekam  setiap perubahan data suhu, TMA dan  kelembaban serta mengirimkan pesan bahaya kebakaran jika TMA lebih dari 40 cm. 

Page 1 of 2 | Total Record : 19